JAKARTA – 9 November 2025 — Pengurus Pusat Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PP IPPAT) sukses menggelar acara FUN RUN 5K dan FUN WALK 2,5K di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, pada Minggu (9/11/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 06.00 WIB ini diikuti oleh lebih dari 1.000 peserta yang terdiri dari anggota IPPAT, keluarga besar notaris dan PPAT, serta masyarakat umum.
Acara ini diselenggarakan sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PP IPPAT ke-38. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang olahraga untuk mempromosikan gaya hidup sehat, tetapi juga momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan di antara anggota IPPAT, mitra kerja, dan masyarakat.
Ketua Umum PP IPPAT, Dr. Hapendi Harahap., SH, menyampaikan apresiasinya atas partisipasi seluruh peserta.
“Kami sangat bersyukur atas antusiasme luar biasa dari seluruh peserta. FUN RUN & FUN WALK ini adalah wujud nyata dari semangat kebersamaan dan solidaritas keluarga besar IPPAT dalam menyambut HUT ke-38. Ini bukan sekadar perayaan, tapi juga penegasan komitmen kami untuk terus kompak dan sehat bersama,” ujar Hapendi.
Kemeriahan acara ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pejabat instansi. Tampak hadir di antaranya Direktur Hubungan Kelembagaan dan Pengaturan Layanan Pertanahan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia, Iskandar Syah, S.E., M.PA; Senior Vice President PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, Neny Asriany; Ketua Umum PP Ikatan Notaris Indonesia (INI), Dr. H. Irfan Ardiansyah, S.H., Sp.N, LL.M; serta Ketua Majelis Kehormatan Pusat IPPAT, Julius Purnawan, S.H., M.Si.
Hadir pula jajaran Penasehat dan Dewan Pakar PP IPPAT, Ketua Pengwil IPPAT DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, perwakilan Ikano Unpad, serta para Kepala Kantor Pertanahan dari Jakarta Pusat, Kota Cilegon, Kota Bekasi, dan perwakilan Kabupaten Karawang.
Acara puncak diisi dengan pengumuman pemenang FUN RUN 5K kategori putra dan putri yang memperebutkan hadiah total puluhan juta rupiah, dengan rincian:
• Juara 1: Rp 5.000.000,-
• Juara 2: Rp 3.000.000,-
• Juara 3: Rp 2.000.000,-
Antusiasme peserta semakin memuncak saat pengundian doorprize, di mana panitia telah menyiapkan berbagai hadiah menarik, termasuk GRAND PRIZE berupa 1 unit motor Yamaha NMAX dan 1 unit motor Honda Beat.
PP IPPAT mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, sponsor, dan peserta yang telah berpartisipasi aktif, sehingga seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar, meriah, dan sukses.(osi)
